Sudah berapa lama nih kamu #dirumahaja? Udah ngapain aja? Ada hal baru? atau semua berjalan dengan apa adanya. Ya gitu-gitu aja, biasa aja
Sebuah perubahan pasti memberikan dampak. Apapun itu pasti ada.
Beberapa hari ini aku mulai mengamati sesuatu hal mengenai Social Distancing
Iya, kita memang sedang membuat jarak. memberi ruang untuk lebih banyak #dirumah!
Awalnya mungkin cukup berat, apalagi jika kita terbiasa bertemu orang dan nongkrong sana -sini. Seketika membuat kita merasa hilang, kehilangan moment dan waktu bersama, ditambah kalau kita #dikosaja dan itu sendirian. Merasa sendiri disaat seperti ini, sejujurnya bukan sesuatu yang menyenangkan.
Keadaan ini memang memaksa kita untuk lebih banyak punya waktu untuk diri sendiri. Tapi jangan sampai jarak yang memisahkan kita, membuat hubungan kita dengan orang menjadi jauh. Kita masih membangun hubungan baik dengan siapa saja. Bahkan disaat seperti ini, justru perlu adanya rasa peduli yang lebih banyak.
Yang dibatasi hanya jaraknya dan cara kita berhubungan. Tapi selama kita masih berhubungan, bangun hubungan dengan sebaik mungkin. Apalagi kalau saat ini kamu sedang mengalami masalah hubungan dengan orang lain. Bisa jadi, inilah waktu yang tepat memperbaiki hubungan tersebut.
Tetap jaga komunikasi dengan orang yang kamu sayangi
Mulai peduli dan peka dengan keadaan yang ada di sekitar
Ingat selalu untuk selalu memberi kabar
Jarak memang boleh ada, tapi hubungan harus tetap terjaga
Jangan lupa memberi kabar ya, aku tunggu