Apa kabar kamu? Sudah rindu makan malam bersama? Nongkrong hingga tengah malam? Ngantor tiap pagi? Muter-muter jalan walaupun gak tau mau kemana? Minum susu hangat malam-malam? Nonton basket? main games, berantem haha Ibadah bareng? atau sekedar main di kosan, sambil gitaran dan ngobrol, rebahan sampe lupa waktu.

Jujur, aku sudah rindu momen itu. Dari aku yang biasanya bisa berada di berbagai tempat dalam satu hari. Dari aku yang biasanya di kos cuma waktu pagi dan malam, sekarang 24 jam sudah ku habis waktu di ruang 3×3 ini. Mungkin ini cara Tuhan unutk membuat kita mengerti arti pentingnya waktu dan momen,

Banyak hal yang terjadi selama beberapa hari ini, ada beberapa orang mulai saling bertanya kabar bahkan mendoakan satu sama lain. Mulai menjaga pola hidup dan makan dengan benar. Beberapa diantara mereka mulai berani mengembangkan potensi yang sudah lama dipendam. Banyak hal menakjubkan terjadi. Meluangkan waktu dengan keluarga tanpa sibuk memikirkan hal lain. Tapi..

HARUSKAH? Haruskah semua hal baik ini terjadi setelah datangnya musibah?

Sebuah pepatah yang sering saya dengar ” kita akan lebih bisa menghargai ketika kita  telah kehilangan ” HARUSKAH?

Saya mulai belajar, bahwa satu hari dalam hidupmu adalah kesempatan
Kita gak akan pernah tahu, apa yang terjadi dalam hidup kita
Jadi selama kamu dan saya tahu itu kesempatan, pergunakan waktu yang ada dengan tepat, apalagi jika itu sebuah moment

Peristiwa yang sama sedikit kemungkinan akan terjadi kembali
Namun, jika itu harus terjadi ya biarlah terjadi
Tapi jika tidak, kita perlu bersyukur karna kita pernah melewati peristiwa itu

Belajar menghargai selagi masih ada, selagi masih bisa, selagi masih mampu
Tetap menjadi baik, sederhana, apa adanya dan bahagia ya kamu!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Social Distancing not Relationship Distancing!

Thu Apr 16 , 2020
Sudah berapa lama nih kamu #dirumahaja? Udah ngapain aja? Ada hal baru? atau semua berjalan dengan apa adanya. Ya gitu-gitu aja, biasa aja Sebuah perubahan […]