belum banyak memag kisah soal kkn yang saya critakan kepada kamu, karena waktu yang belum sinkron dan kemalasan yang ” mungkin ” semakin meningkat atau modem yang belum diisi kuota sehingga rasanya terlalu banyak alasan untuk tidak menulis atau bahkan karena memang masih terlalu nyaman dengan dunia nyata, jadi dunia maya sedikit tergeserkan.

agustus sudah berlalu dan sekarang saya sudah memasuki bulan baru lagi. sebenarnya emang waktu terasa cepat atau saya yang merasa bahwa waktu begitu cepat ? saya memulai dunia baru bersama orang – orang baru sekalipun pada akhirnya saya kembali ke kampung halaman saya, tapi orang yang berada di tempat magang saya saat ini, tidak ada satupun yang saya kenal.

senang, bisa bertemu orang baru ( lagi ). sedikit sulit karena harus beradaptasi lagi.

menjadi anak magang yang paling tua, karena rata – rata anak anak yang magang bersama adalah anak anak SMA tapi menjadi anak yang paling diantara orang – orang yang bekerja disana. saya ada di poros tengah antara anak magang dan pekerja media disana, ya saya magang di salah satu media di pekalongan.

awal memang bingung mau apa karena kita ” sedikit ” di bebaskan untuk belajar banyak hal. tapi yang sering saya dapatkan di tempat ini adalah sebuah kata ” passion “. sesuatu yang menjadi ” ini aku banget nih ”

entah mengapa setiap mereka mengajari saya banyak hal mengenai ruang control penyiaran, editing video, ambil angle kamera, shooting, buat iklan dan lain – lain. selalu terucap kata ” passion “.

bukan sesuatu yang besar, bukan sesuatu yang mewah, bukan sesuatu yang menyenangkan tapi ketika saya dan kamu punya ” passion ” seberat apapun akan dijalan, senggak nyaman apapun tetep di lakukan, seperti apapun keadaannya tetap bertahan. kunci satu ya passion.

banyak orang – orang yang saya ajak berdiskusi mengenai dunia media membuat saya merasa bahwa iya memang pekerjaan ini enggak mudah, semakin membuat saya belajar soal keputusan, tepat waktu, dan passion harus ada disana,

passion, semoga kamu tetap bersama saya sampai kita memang benar benar tidak bisa bersama. jaga passionmu baik – baik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

suasana malam minggu

Sat Sep 8 , 2018
hai kembali menulis menjadi salah satu hal yang membuat saya harus lebih rajin dalam bercerita tentang sesuatu yang sedang saya alami. oh ya ini malam […]