Di suatu sore yang nggak biasa karena saat itu langit tampak indah. Aku baca sebuah artikel tentang ” makan bersama”. Mungkin bagi sebagian orang, ini kebiasaan yang biasa. Tapi inti dari artikel itu adalah ada banyak hal yang bisa dilakukan disaat makan bersama.

Makan itu pasti dilakukan semua orang bukan? Tentu saja, nggak semua orang bisa makan bersama dengan nyaman, kalau kita nggak punya kedekatan dan kepentingan dengan orang itu? Nggak cuma itu aja, makan bersama selalu bisa jadi momen untuk saling cerita, saling ngerti orang dari carai mereka makan, ngerti makan apa yang mereka suka, ngerti minuman apa yang mereka suka, apa yang biasanya harus ada ketika mereka makan. Seperti kebanyakan orang yang harus ada kecap ketika makan, atau mereka yang harus makan pake tangan. Kebiasaan-kebiasaan unik dari diri seseorang yang bisa kita temukan dari makan bersama.

Ini menarik banget, untuk kita bisa kenal seseorang dengan cara makan bersama bahkan ada beberapa orang tertentu yang makan harus nonton film, makan harus pedes, makan harus pake sendok dan garpu bahkan dengan menu yang sama ketika pesan di salah satu rumah makan andalan mereka. Memang manusia selalu menggemaskan untuk dipahami. Meja makan selalu jadi saksi tentang sebuah cerita mengenai makan bersama.

Ketika kamu membaca tulisan ini, apakah sudah terlintas dipikiranmu orang-orang yang memiliki kebiasaan diatas? atau mungkin setelah ini, kamu bisa mencoba memperhatikan mereka ketika makan untuk mengenal kebiasaan mereka secara lebih dalam hanya dalam 20 menit hingga 45 menit, saat kamu dan mereka atau dia makan bersama.

Faktanya, ada orang yang bisa makan kurang dari 20 menit tapi ada juga yang bisa makan lebih dari 45 menit. Bagaimanapun mereka, ya itulah mereka yang nggak ada salahnya dengan hal itu. Berbeda itu ada untuk bisa saling menghargai, bukan?

Terakhir, jadi kapan kita mau makan bersama supaya aku bisa kenal kamu lebih dari sebelumnya? ku tunggu undangan makan bersama ya! ^^

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Satupersatu

Wed Jul 31 , 2024
Aku paham betul kalau semua orang pada akhirnya hanya akan berfokus pada kehidupan mereka masing-masing. Aku paham betul bahwa semua orang pada akhirnya akan menemukan […]

You May Like