
Masih betahkah kamu dengan situasi seperti ini? Sebagian mungkin iya, tapi sebagian yang lain mungkin berpendapat sama denganku, mulai ada di masa jenuh menunggu dan menanti, kapan semua ini akan berlalu. Mencari tahu dimana jawaban itu bisa ditemukan, dan mencari jalan untuk segera keluar dari situasi ini
Padahal apa yang aku kerjakan saat ini adalah hal yang biasa ku kerjakan. Bedanya kalau biasanya aku lebih banyak meluangkan waktu di luar, sekarang aku lebih banyak ada di dalam ruangan, entah itu kantor atau kos dengan 3×3. Mulai jenuh dengan aktivitas ini, mulai bosan dengan merasa semua yang dilakukan jadi hal biasa aja
Sampai pada waktu aku bercerita dengan seseorang dan dia memberikan sisi yang lain ketika ada di masa jenuh ini. ” justru ini adalah waktumu berkembang, kamu jadi punya banyak waktu untuk menciptakan mimpimu, berkarya, mengali banyak potensi yang kamu inginkan sejak dulu tapi terbatas karena kesibukan diluarmu yang membuat waktu dan tenagamu terkuras” yups! akhirnya aku melihat lagi resolusi tahunan yang selalu ku tulis setiap awal tahun.
masih banyak target, masih banyak mimpi, masih banyak pencapaian yang harus diraih saat ini, berhenti mengeluh, berhenti putus asa, mulai bangkit dan berkarya karena bukan keadaan yang mempengaruhimu tapi jadilah pengaruh pada setiap keadaan! semangat! mari ciptakan karya kita masing-masing, sehingga kamu dapat mengerti kamu adalah kamu dengan versimu sendiri, selamat berkarya