Setelah sekian lama kita berada di dalam satu masa yang memaksa kita untuk hidup saling berdampingan satu sama lain. Senang ? Kami merasa senang, tidak ada hari tanpa canda dan tawa. Setiap hari, selalu ada satu senyuman atau lawakan receh yang muncul entah dari siapa.
Ketika konflik, masalah dan banyak hal yang membuat kami lelah secara fisik, pikiran bahkan perasaaan membuat kita ingin segera pergi dan menyelesaikan semuanya ini. Ya, kami ingin kembali kehidupan kami yang sebelumnya.
Banyak hal yang kami lakukan selama beberapa hari ini membuat kami tidak saling duduk bercerita bersama. Hingga pada waktunya kita bisa melingkar membahas yang perlu di bahas dan mulai menyadari kalau waktu kita sudah hampir habis.
Saya tidak tahu pasti perasaan apa ini melihat matriks yang sudah mulai habis
Semua hampir selesai
Dulu kami sangat merindukan masa masa ini tiba, tapi ketika dia benar benar tiba
Apakah kami benar benar siap ?
semoga waktunya boleh habis tapi kisah, kenangan dan persahabatan akan terus ada